Sebagai Ormas Baru “SAPU JAGAD” Harus Konsisten

KARANGANYAR – Mendekati tahun politik di 2023 mendatang, DPD SAPU JAGAD lahir sebagai organisasi masyarakat(Ormas) di bumi Intanpari. Bahkan secara resmi sudah tercatat di Badan Kesbangpol Karanganyar akhir bulan Desember 2021 dan sudah memiliki gedung DPD yang juga sudah diresmikan dan melantik serta mengukuhkan kepengursannya pada Kamis(3/2/22) di Gedung Paripurna DPRD Karanganyar.

Hadir sebagai narasumber saat pengukuhan, Bupati dan Wakil Bupati Karanganyar berharap agar ormas SAPU JAGAD ini bisa konsisten, istiqomah dengan cita-cita yang akan dicapainya.

” Pada prinsipnya, Pemerintah Kabupaten Karanganyar menerima dengan baik lahirnya Organisasi Masyarakat SAPU JAGAD iniĀ  yang hadi di tengah masyarakat dengan visi dan misi yang luar biasa mulia untuk kemanusiaan”, jelas Bupati Juliyatmono.

Mari kita saling berlomba memberikan yang terbaik bagi bumi Karanganyar ini.(Ard)