
KARANGANYAR – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Karanganyar menggelar kegiatan sarasehan di ruang sidang paripurna gedung DPRD Karanganyar pada Rabu (24/8/2022). Dihadiri oleh perwakilan dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) setempat beserta para undangan, acara ini berjalan dengan lancar.
KH.Kafindi,M.Ag selaku ketua Baznas Karanganyar dalam sambutanya beliau meyampaikan atas nama Baznas Karanganyar sugeng rawuh serta terimakasih atas dukungan dari pemerintah dan semua pihak terkait yang turut andil, serta telah istiqomah bergabung dalam program-program Baznas Karanganyar.
Disela sambutanya KH.Kafindi,M.Ag yang juga Direktur salah satu Pesantren Tahfidz ini berkata bahwa Karanganyar masih unggul dalam penerimaan zakat, ” Alhamdulillah Karanganyar masih menempati posisi Baznas terbesar di Jawa Tengah” Hal ini agar bisa di jadikan cambuk untuk pencapaian dalam upaya- upaya mendatang.Serta dipaparkannya pula laporan tentang keuangan zakat infaq dan sodakoh Baznas Karanganyar.
Pada kesempatan ini, Bupati Karanganyar yang dalam hal ini diwakili oleh Drs Sutarno M.Si selaku Sekertaris Daerah (Sekda) Karanganyar. Dalam sambutannya beliau mengucapkan terima kasih dan meminta maaf karena Bupati Karanganyar, Drs. H. Juliyatmono M.M tidak bisa menghadiri acara ini dikarenakan sedang ada keperluan lain.(Dn/Vn/Nt)
