Pemkab Karanganyar Lepas Atlet Paralimpik ke ASEAN Para Games Thailand, Tegaskan Dukungan Penuh dan Doa Masyarakat

KARANGANYAR — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karanganyar menyatakan dukungan penuh terhadap perjuangan atlet-atlet paralimpik yang akan memperkuat Tim Nasional (Timnas) Indonesia pada ajang ASEAN Para Games di Thailand.

Seluruh masyarakat Kabupaten Karanganyar diharapkan turut mendoakan agar para atlet mampu meraih prestasi terbaik dan mengharumkan nama bangsa di kancah internasional.

Komitmen tersebut disampaikan dalam acara pelepasan atlet dan pelatih ASEAN Para Games yang digelar di Rumah Dinas Bupati Karanganyar, Rabu (7/1/2026).

Kegiatan ini dihadiri Ketua MPC Kabupaten Karanganyar, Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disparpora), Kepala Dinas Bapperida, serta Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kabupaten Karanganyar yang mewakili Bupati Karanganyar.

Dalam sambutannya, Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Karanganyar, Zulfikar Hadid, S.STP., M.Si., menyampaikan harapan agar para atlet mampu memberikan kontribusi maksimal bagi Timnas Indonesia, khususnya dengan menyumbangkan prestasi dan medali sebanyak-banyaknya.

Ia menegaskan bahwa
keberhasilan mengibarkan Sang Saka Merah Putih di ajang internasional merupakan kebanggaan besar, tidak hanya bagi daerah, tetapi juga bagi bangsa dan negara.

“Bismillah, semoga prestasi yang diraih menjadi yang terbaik. Kita semua mendoakan agar seluruh atlet dan ofisial diberikan kelancaran, kesehatan, serta kekuatan selama mengikuti pertandingan,” ujarnya.

Pemkab Karanganyar juga menegaskan komitmennya dalam mendukung pembinaan atlet paralimpik secara berkelanjutan.

Dengan keberadaan National Training Camp (NTC/NBC) di Kabupaten Karanganyar, pemerintah daerah merasa memiliki tanggung jawab moral untuk terus membantu dan memfasilitasi kebutuhan pembinaan, tidak hanya bagi atlet asal Karanganyar, tetapi juga atlet nasional yang menjalani pemusatan latihan di wilayah tersebut.

“Keberadaan training camp nasional ini menjadi kebanggaan sekaligus amanah bagi Karanganyar. Kami akan memastikan pelaksanaan pemusatan latihan berjalan dengan baik agar dapat melahirkan atlet-atlet paralimpik berprestasi di berbagai event internasional,” tambahnya.

Terkait target prestasi, Pj Sekda menyampaikan bahwa perencanaan telah disusun secara matang oleh tim pelatih dan ofisial dengan mempertimbangkan kekuatan internal tim maupun peta persaingan dengan negara lain.

Meski persaingan dipastikan semakin ketat, target utama tetap memberikan hasil terbaik, bahkan meraih gelar juara umum.

Pada kesempatan tersebut, Pj Sekda yang mewakili Bupati Karanganyar secara simbolis melepas para atlet dan pelatih, sekaligus menyerahkan uang saku sebagai bentuk dukungan dan apresiasi dari Pemkab Karanganyar.

Ucapan terima kasih serta semangat juang juga disampaikan kepada seluruh atlet dan pelatih atas dedikasi dan pengabdian mereka dalam membawa nama daerah dan bangsa di tingkat internasional.