Pelepasan Kontingen Kejurprov NPC Karanganyar

Kominfo
Sekda Karanganyar, Sutarno saat memberikan reward kepada perwakilan atlit kontingen, Selasa (25/10/2022).

KARANGANYAR – Pelepasan Kontingen Kejurprov NPC Karanganyar dan Penyerahan Reward ASEAN Paragames dilaksanakan di Ruang Podang 1, Selasa (25/10).
Pelepasan Kontingen Kejurprov National Paralympic Committee (NPC) Karanganyar dihadiri Sekda Drs. Sutarno, Ketua NPC Karanganyar Nano Suparno, Kadisparpora Karanganyar Timotius Suryadi serta diikuti 22 atlit dan di dukung 10 official.

Kepala Disparpora Karanganyar Timotius Suryadi dalam laporannya mengatakan Kabupaten Karanganyar akan melepas kontingen pada Kejurprov NPC Jawa Tengah 2022 yang akan diselenggarakan tanggal 25 smpai dengan 27 Oktober 2022 di Surakarta.

Kejuaraan ini akan dilombakan 8 cabang olahraga akan tetapi Kabupaten Karanganyar mengikuti 4 cabang olahraga saja antara lain atletik, bulu tangkis, yudo dan renang.
Di acara tersebut juga terdapat penyerahan reward bagi atlit asean paragames berprestasi yang berhasil meraih satu perak dari cabang olahraga lompat jauh dan 5 perunggu.

Sementara itu Ketua NPC Nano Suparno, mengatakan untuk kejurprov hanya akan membawa 4 cabang dikarenakan untuk 4 cabang lainnya diperuntukkan Pekan Paralympic Provinsi 2023 di Pati Raya. Ketua NPC juga meminta doa restu kepada Pemerintah Daerah Karanganyar agar diberi keselematan dalam perjalanan dan dapat mempersembahkan yang terbaik untuk Kabupaten Karanganyar.

Selanjutnya sambutan Bupati Karanganyar yang diwakili Sekda Karanganyar, Sutarno mengucapkan terimakasih dan rasa bangga terhadap para atlit yang telah berjuang di Asean Paragames agar kedepannya lebih meningkat dalam prestasi dan dapat membawa nama baik Kabupaten Karanganyar.

Dikatakan Sekda bahwamemberikan weling untuk para official agar tetap mendampingi para atlit dengan baik dari aspek kesehatan dan kedisiplinannya sehingga semuanya bisa berjalan dengan baik dan tidak lupa dengan mematuhi tata tertib yang berlaku.
Diskominfo (arul/yanda)