Pastikan Bansos tepat sasaran, Gubernur minta Dinsos buat Call Center

Kominfo
Bupati Karanganyar bersama Forkopimda mengikuti Vcon bersama Gubernur Jateng di ruang SIC Diskominfo Karanganyar dalam rangka upaya penanganan pandemi Covid-19 di Jawa Tengah, Senin (2/8/) siang.

KARANGANYAR– Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo meminta Dinas Sosial (Dinsos) tiap daerah membuat call center dalam penyaluran bantuan sosial.

Langkah ini untuk mencocokkan data dan memastikan bantuan tepat sasaran.

Hal ini diungkapkan Ganjar Pranowo dalam Rakor Penanganan Covid-19 secara virtual dengan Forkompinda di wilayah Jawa Tengah.
Menurutnya, adanya call center untuk memudahkan masyarakat mengetahui informasi mengenai bantuan sosial (bansos) sehingga dapat mencegah gesekan di masyarakat.

Call center bermanfaat sebagai respon atas masyarakat. Sehingga dapat identifikasi tiap keluarga penerima, dan terjadi sinkronisasi data  antara pemerintah pusat dan daerah,” jelasnya.

Ditambahkannya hasil evaluasi PPKM level 4 ini secara umum mulai membaik. Pihaknya juga mengapresiasi TNI-Polri yang telah mendorong warga untuk melakukan isolasi terpusat.

“Kita harus tetap waspada. Saya juga ucapkan terima kasih kepada TNI-Polri yang terus melakukan sosialisasi kepada warga,” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Ganjar juga mengapresiasi animo masyarakat yang mulai meningkat untuk divaksin. Pihaknya akan mengatur agar target percepatan vaksinasi di wilayah Jawa Tengah dapat segera terealisasi.
Diskominfo (dn/ind)