
Colomadu adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Karanganyar yang berada di barat Kota Surakarta. Sebagian dari Bandara Adisumarmo terletak di kecamatan ini. Letak Kecamatan ini secara geografis terpisah dari kecamatan-kecamatan lainnya (eksklave). Sebelah barat dan utara berbatasan dengan Kabupaten Boyolali, sebelah timur berbatasan dengan Kota Surakarta, dan sebelah selatan berbatasan dengan Kabupaten Sukoharjo.
Di kecamatan ini terdapat salah satu peninggalan kejayaan Mangkunagaran pada abad ke-19 berupa pabrik gula yang bernama Pabrik Gula Colomadu. Pabrik ini didirikan oleh KGPAA Mangkunagara IV dan merupakan saksi bisu zaman keemasan agro industri di masa kolonial. Pabrik gula ini ditutup pada awal abad ke-21, mengikuti kecenderungan yang sama di berbagai tempat di Jawa.
Desa
Kecamatan Colomadu terbagi dalam 11 wilayah desa, yaitu:
- Baturan
- Blulukan
- Bolon
- Gajahan
- Gawanan
- Gedongan
- Klodran
- Malangjiwan
- Ngasem
- Paulan
- Tohudan
Penduduk
Jumlah Penduduk Se – Kecamatan Colomadu adalah 61.843 Jiwa.
Keadaan Topografis
Jenis Tanah di Kecamatan Colomadu adalah Regosol Kelabu
Industri
![]() |
![]() |
No | Nama | Industri | Produk |
---|---|---|---|
1 | PT. Asia Marko | Rokok | |
2 | Perusahaan Rokok Gama | Rokok | |
3 | PG. Colomadu | Aneka Pangan | Gula |
4 | Karak Gunung Sion | Aneka Pangan | |
5 | Rambak | Aneka Pangan |
Pertanian
![]() |
![]() |
No | Produk | Desa |
---|---|---|
1 | Tembakau Ngasem | Bolon |
2 | Padi | |
3 | Mangga |
Pariwisata
![]() |
No | Penginapan | Jenis | Keterangan |
---|---|---|---|
1 | Hotel Lor In | Hotel & Penginapan | Lorin Solo Hotel adalah hotel yang dikelilingi kebun, sawah, dan kolam. 192 kamar eksklusif, terdiri dari 100 Deluxe & kamar Executive, 6 Deluxe Suites, Pangeran Suite dan Raja & Sultan Suite, 3 bungalow. Telp. (271) 724500 Fax. (271) 724400. |
Fasilitas Umum
Lembaga Keuangan
Di Kecamatan Colomadu terdapat 7 (tujuh) lembaga keuangan (bank perkreditan rakyat)
- BANK DAERAH
- BPR BKD
- BANK BPR
- BRI
- PD. BKK
- BPR COLOMADU
- BPR KANDIMADU
Di kecamatan ini juga ada 17 UNIT KOPERASI
Pasar
- Pasar Colomadu
- Pasar Klodran
Kesehatan
- 3 UNIT PUSKESMAS
Sarana Olah Raga
- Lapangan Sepak Bola
- Lapangan Bulu Tangkis
- Padang Golf
Lain-lain
- Hotel/ Losmen: 9 unit
- Rumah Makan: 6 buah
Rencana Pengembangan
Kecamatan Colomadu diharapkan menjadi transit dan peristirahatan bagi para wisatawan manca negara dengan perkembangan perhotelan yang mewah dan pusat perbelanjaan.
Alamat
Kecamatan Colomadu | |
Alamat | Jl. LU Adi Sucipto No 180, Colomadu |
No Telp | 0271-780621 |
Fax | 0271-780621 |
colomadu@karanganyarkab.go.id | |
Website | colomadu.karanganyarkab.go.id |