KARANGANYAR- Perayaan Natal Gereja Baptis Indonesia (GBI) Gedong Colomadu diselenggarakan pada Jumat, 10 Januari 2025.
Hadir mewakili Pj. Bupati Karanganyar Ibu Kumari, Kasi Kesejahteraan Sosial Kecamatan Colomadu, Gembala Sidang GBI Gedong Colomadu, Bapak Pdt. Suyanto, Romo Alexius dari Gereja Ortodoks Solo, para hamba Tuhan, serta seluruh jemaat GBI Gedong.
Dalam sambutannya Kumari menyampaikan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena atas rahmat dan karunia-Nya perayaan Natal ini bisa tersemggara dengan penuh damai. Meskipun beliau berasal dari latar belakang agama yang berbeda, beliau merasa terhormat bisa berada bersama seluruh jemaat untuk turut merayakan kebersamaan Natal dalam suasana yang penuh sukacita dan kasih.

“Natal bukan hanya perayaan bagi umat Kristiani, tetapi juga merupakan momentum bagi kita semua untuk merefleksikan nilai-nilai kasih sayang, pengorbanan, dan persaudaraan. Sebagaimana tema Natal kali ini, “Jalinan Kasih: Marilah Sekarang Kita Pergi ke Betlehem” yang diambil dari Lukas 2:15, mengajak kita untuk bersatu dalam cinta kasih dan saling menghormati, tidak hanya dalam lingkup gereja, tetapi juga dalam masyarakat yang lebih luas,” ungkapnya.
Pemerintah Kabupaten Karanganyar sangat mengapresiasi peran aktif jemaat GBI Gedong Colomadu dalam membina kerukunan dan menjaga keharmonisan di tengah masyarakat. Diharapkan semangat Natal ini dapat terus menjadi inspirasi untuk memperkuat persaudaraan, mempererat kebersamaan, serta mewujudkan damai sejahtera di Kabupaten Karanganyar tercinta.
Atas nama Pemerintah Kabupaten Karanganyar, beliau mengucapkan Selamat Natal 2024 dan Tahun Baru 2025. Semoga kasih dan damai Natal selalu menyertai kita semua.
