Gerakan Cinta Zakat, Bupati Karanganyar Ajak Berzakat Lewat Baznas

Pemberian Zakat secara simbolis oleh Bupati Karanganyar Drs. H. Juliyatmono.M,M. Kepada Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Karanganyar, Selasa (12/4).

KARANGANYAR – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas Kabupaten Karanganyar) menggelar Gerakan Cinta Zakat, di Kantor Bupati Karanganyar. Dalam kegiatan itu, dilaksanakan pembayaran zakat yang diawali oleh Bupati Karanganyar Drs. H. Juliyatmono. MM dan Wakil Bupati Karanganyar H. Rober Christanto, S.E. Selasa (12/4).

Dalam kesempatan itu, Bupati Karanganyar mengajak untuk menyalurkan zakat melalui badan resmi yang telah ditunjuk oleh pemerintah, yakni Baznas.

“Silahkan mengumpulkan zakat melalui Baznas, karena Baznas sudah dilindungi oleh Undang-undang dan mempunyai ketentuan syar’i dengan hukum-hukum Islam yang benar” Ujar Bupati Karanganyar.

Dalam kegiatan ini Bupati Karanganyar Juliyatmono mengapresiasi serta memberi dukungan penuh untuk mensukseskan Gerakan Cinta Zakat.

“Latihan untuk berzakat, berlatih dan berlatih. Mudah-mudahan membersihkan harta benda kita semua, semoga berkah dan mempunyai manfaat luar biasa” Ujar Bupati Karanganyar Juliyatmono

Bupati Karanganyar berharap agar pengumpulan zakat di Kabupaten Karanganyar paling banyak diantara yang lainnya dan dihindarkan dari musibah apapun.

“Tiada hari tanpa sedekah, tiada hari tanpa zakat. Semoga Karanganyar berkah dan sehat semua” Ujar Bupati Karanganyar.

 

Demikian Diskominfo (Nn/Az)