Dukungan Bupati Karanganyar pada Tim Pencarian Korban Hilang di Bukit Mongkrang

KARANGANYAR — Bupati Karanganyar H. Rober Christanto, S.E., M.M. mengunjungi Posko Pencarian Korban Hilang di Bukit Mongkrang, Kecamatan Tawangmangu, Selasa (20/1). Kehadirannya menjadi bentuk dukungan kepada tim relawan gabungan yang tengah melakukan pencarian terhadap seorang pendaki yang dilaporkan hilang sejak beberapa hari terakhir.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati memberikan semangat kepada tim gabungan yang terdiri atas Basarnas, TNI, Polri, PMI, serta relawan lokal. “Kami berharap tim relawan terus diberikan kekuatan untuk melaksanakan tugas ini dengan baik. Semoga korban dapat segera ditemukan dalam keadaan selamat,” ujar Bupati Rober.
Bupati juga mengapresiasi kerja keras seluruh personel yang terlibat dalam operasi pencarian. Ia memastikan Pemerintah Kabupaten Karanganyar akan terus memberikan dukungan yang diperlukan demi kelancaran proses pencarian dan keselamatan seluruh tim di lapangan. “Kami berharap seluruh tim dapat bersinergi dengan baik. Keberhasilan pencarian ini sangat bergantung pada kerja sama yang solid,” lanjutnya.

Sementara itu, tim gabungan terus melanjutkan upaya pencarian. Hingga pukul 16.30 WIB, sebanyak 10 SRU (Search and Rescue Unit) telah melakukan penyisiran di sejumlah titik di kawasan Bukit Mongkrang, namun hasilnya masih nihil.
Pada Rabu (21/1), tim akan melanjutkan pencarian dengan sejumlah metode. Pukul 07.00 WIB, tim berencana melakukan penurunan menggunakan peralatan vertikal serta memanfaatkan drone dari Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Karanganyar untuk pemantauan udara. Penyisiran berikutnya akan difokuskan pada jalur Pos Bayangan–Nguncup serta punggungan Pos 3.

Relawan juga mengimbau anggota yang tersedia untuk kembali bergabung pada pagi hari dengan membawa perlengkapan seperti headlamp dan mantel guna mendukung penyisiran lanjutan.

Tim pencarian menyampaikan terima kasih atas dukungan masyarakat dan semua pihak yang telah memberikan perhatian terhadap proses pencarian. Mereka berharap upaya yang dilakukan dapat segera membuahkan hasil dan seluruh personel senantiasa diberikan keselamatan selama bertugas.