Diskominfo Menggelar Diseminasi Informasi Kebijakan Publik

Drs. Sujarno, M.Si selaku Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Karanganyar memberi arahan dalam Diseminasi Informasi dengan tema Kemitraan Dengan Komunitas di Aula Hotel Pondok Sari 2 Tawangmangu, Rabu (23/3).

KARANGANYAR – Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Karanganyar menyelenggarakan Diseminasi Informasi dengan tema Kemitraan Dengan Komunitas, yang dihadiri Drs. Sujarno, M.Si selaku Kepala Dinas KOMINFO dan 3 Narasumber lainya yaitu Sri Harjono , Eni Candrawati, Suwarjo dan peserta dari perwakilan komunitas Kabupaten Karanganyar, di Aula Hotel Pondok Sari 2 Tawangmangu, Rabu (23/3).

Sementara itu pada sambutanya Drs. Sujarno, M.Si memberi arahan untuk mengkomunikasikan setiap kebijakan yang diselenggarakan pemerintah terhadap masyarakat luas, supaya mengetahui dan paham atas kebijakan pemerintah sehingga bisa di impelementasikan dan bisa didukung.

Didukung penuh partisipasi dalam seluruh proses kebijakan secara efektif dan pemanfaatan berkelanjutan, tujuanya untuk kesejahteraan masyarakat secara adil dan merata.

” Karena pesatnya perkembangan dunia digital sehingga setiap pihak perlu bermitra dengan komunitas dan perlu meningkatkan kualitas. Kegiatan Disemimasi Informasi dari pemerintah perlu bermitra dengan komunitas, komunikasi masyarakat, serta seniman tradisional ” Ujar Drs. Sujarno, M.Si kepada perserta Diseminasi.

Kemudian Drs. Sujarno, M.Si juga mengatakan ” Contohnya, Kim juga mendapatkan kejuaraan juara 3 se Jawa Tengah, dengan kegiatan ini nama Karanganyar semakin kondang dengan sebuah prestasi dan kekompakannya”

Hal itu sejalan dengan yang terjadi di tengah masyarakat yang masih gemar melihat media tradisional ditengah gempuran media digital. Diharapkan bisa berkolaborasi sehingga setiap orang bisa memanfaatkan fasilitas yang ada.

Diskominfo (dn/Nn/Ard)