Bupati dan Wakil Bupati Karanganyar Hadiri Peresmian Perumahan Solo Urbana City

KARANGANYAR — Bupati Karanganyar Rober Christanto bersama Wakil Bupati Adhe Eliana menghadiri acara peresmian Perumahan Solo Urbana City yang berlokasi di Desa Plesungan, Kecamatan Gondangrejo, pada Senin (19/5/2025). Kehadiran pimpinan daerah tersebut menandai dimulainya babak baru pembangunan kawasan hunian modern di wilayah Karanganyar.

Acara ini turut dihadiri oleh jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, antara lain dari Dinas Pekerjaan Umum (DPU) dan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP). Hadir pula CEO Solo Urbana City, Bapak Wiryawan Arya, perwakilan DPRD Kabupaten Karanganyar, serta Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimca) Gondangrejo.

Dalam sambutannya, Bupati Karanganyar Rober Christanto menyampaikan harapannya agar keberadaan Solo Urbana City tidak hanya berorientasi pada bisnis semata, tetapi juga mampu memberikan kontribusi positif terhadap peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) serta membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat Karanganyar.

“Kami berharap dengan dibangunnya Solo Urbana City ini bukan hanya bisnis saja, tetapi juga bisa meningkatkan PAD di Kabupaten Karanganyar serta memperluas lapangan pekerjaan, sehingga dapat menyerap tenaga kerja lokal dan sejalan dengan program kami dalam meningkatkan kesempatan kerja di Karanganyar,” ujar Bupati.

Selain perumahan, di kawasan ini juga direncanakan akan dibangun sejumlah fasilitas publik seperti Rumah Sakit Tri Harsi 2, sarana perbelanjaan, dan pusat olahraga yang akan memperkuat fungsi kawasan sebagai pusat pertumbuhan baru di wilayah barat Karanganyar.

Dengan hadirnya Solo Urbana City, pemerintah daerah optimistis akan tercipta ekosistem hunian terpadu yang dapat mendukung pertumbuhan ekonomi dan kualitas hidup masyarakat di sekitarnya.