
Karanganyar – Bupati Karanganyar, Drs.H. Juliyatmono, M.M didampingi istri, Hj. Siti Chomsyah, menghadiri sosialisasi Bunda Paud yang bertempat di Hotel Permatasari, Kecamatan Tasikmadu, Kamis (15/12). Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Dharma Wanita Desa/Kelurahan se-Kabupaten Karanganyar.
Bunda PAUD sendiri adalah predikat yang diberikan kepada istri kepala daerah guna mendukung terwujudnya penyelenggaraan PAUD di wilayahnya. Bunda PAUD sendiri berperan sebagai sosok atau figur ibu yang diharapkan dapat memotivasi masyarakat agar lebih sadar dan perhatian atas pentingnya pendidikan tahap PAUD.
Bupati Karanganyar dalam arahannya menyampaikan kepada peserta sosialisasi yang hadir agar senantiasa memperhatikan kualitas pendidikan PAUD di lingkungannya masing-masing. Salah satu hal sepele yang dapat meningkatkan motivasi anak-anak adalah dengan selalu memberikan dukungan dan mengikutsertakan mereka pada kegiatan-kegiatan yang ada.
Kesejahteraan guru PAUD juga akan menjadi salah satu program Pemerintah Kabupaten Karanganyar. Karena PAUD sendiri adalah dasar pendidikan setiap anak. Jika dari awal, anak-anak sudah mendapatkan pondasi pendidikan yang baik, ke depan akan lebih mudah dan dapat berkembang dengan lebih baik lagi.
Demikian Diskominfo. (Tgr)
