

KARANGANYAR – Rangkaian hari jadi Kabupaten Karanganyar ke 104 kali ini adalah berkunjung kepada keluarga mantan Bupati Karanganyar Ny Hartono di Semarang. Ny Hartono yang beralamat di Tegalsari Raya, 20 Kecamatn Candi, Kota Semarang tampak sehat dan menyapa rombongan dengan penuh semangat.
“Alhamdulillah, Allah masih memberikan umur panjang kepada saya dan bisa bersilaturahmi dengan Bupati Karanganyar,” papar Ny Hartono masih tampak bersemangat.
Kunjungan Bupati Karanganyar, Juliyatmono didampingi diantaranya, Kepala Badan Kesbangpolinmas, Bambang Sutarmanto, Kepala Satpol PP, Yopi Eko Jati Wibowo, Dirut Bank Daerah, Haryono, Dirut Bank Karanganyar, Deni Susilo.
Bupati Karanganyar, Juliyatmono menyampaikan, anjangsana ini digelar secara terbatas. Dalam kesempatan ini selain menyambung tali silaturahmi juga mendoakan kepada para perintis Bumi Intan Pari. “Tanggal 18 November 2020, Karanganyar berusia 103 tahun. Kami melanjutkan apa yang sudah dirintis para pendahulu. Nyuwun pangestu, semoga Karanganyar tentram, ayem dan guyub rukun. Semoga pandemi ini lekas berakhir,” katanya, Selasa (3/11). (hr/adt)
