Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Karanganyar, Edhy Sriyatno mengecek sejumlah jalan kabupaten dan jalan-jalan menuju tempat wisata untuk memastikan mudik berjalan lancar.
Sebenarnya pemeliharaannya sudah rutin dilakukan setiap bulannya, akan tetapi memasuki bulan ramadhan serta arus mudik lebaran intensitas pemeliharaan jalan ditingkatkan.