
KARANGANYAR– Dua ratus empat puluh mahasiswa dari Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) mulai melakukan praktek Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kabupaten Karanganyar. Praktek KKN para mahasiswa tersebut akan tersebar di tiga kecamatan di Kabupaten Karanganyar
Sebelum melakukan praktek KKN para mahasiswa UNY diterima langsung Bupati Karanganyar Juliyatmono di Pendopo Rumah Dinas Bupati Karanganyar, Rabu (13/7). Nantinya 240 mahasiswa ini terbagi dalam beberapa kelompok beranggotakan masing-masing sepuluh orang dan akan disebar di wilayah Colomadu, Jaten dan Tasikmadu.
Ketua Divisi Ketua Divisi KKN UNY, Eko Widodo mengungkapkan dalam program KKN ini terbagi menjadi dua kelompok yakni pendidikan dan non pendidikan. Untuk non pendidikan berlangsung13 Juli-13 Oktober 2022 dan pendidikan dilaksanakan mulai 13 Juli-12 Desember 2022.
“Untuk yang pendidikan akan berintegrasi dengan program mengajar di masyarakat yang tinggal di daerah tujuan KKN,”ungkapnya.
Pihak UNY pun berharap Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karanganyar membantu para mahasiswa UNY selama melakukan praktek KKN di Kabupaten Karanganyar dengan kemudahan perijinan. Karena selama melakukan KKN para mahasiswa ini nantinya akan melakukan program-program pengabdian di daerah KKN.
“Mohon kemudahan perijinan dalam pelaksanaan program selama KKN. Kami akan menyesuaikan program yang ada dengan mengikuti program dari desa di wilayah KKN,”ujarnya.
Sementara Bupati Karanganyar Juliyatmono mengucapkan terimakasih kepada pihak UNY yang telah memilih Kabupaten Karanganyar sebagai tempat praktek KKN. Bupati berharap para mahasiswa mampu mentransformasikan ilmu dan pengetahuannya kepada masyarakat setempat.
“Terimakasih kerawuhannya. Semoga kehadiran adik-adik mahasiswa memberikan inspirasi bagi para orang tua di Karanganyar agar anaknya mendapatkan pendidikan tinggi. Sehingga nantinya mampu menaikkan indeks sumber daya manusia di Kabupaten Karanganyar,”katanya.
Diskominfo (ind)
