
KARANGANYAR – Pemerintah Kabupaten Karanganyar melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karanganyar menyalurkan bantuan sosial (Bansos) yang diperuntukkan kepada 139 Kepala Keluarga (KK) yang terdampak bencana dari berbagai desa dan kecamatan di wilayah Kabupaten Karanganyar, Rabu (18/01).
Laporan Kepala BPBD Kabupaten Karanganyar Bagus Darmadi, S.H.,M.M menyampaikan kegiatan bantuan ini merupakan rekap kejadian dari tanggal 6 November 2022 sampai dengan 24 Desember 2022 yang disalurkan kepada 139 KK dari berbagai desa dan kecamatan dan terbagi menjadi tiga kategori yakni rusak ringan sejumlah 105 KK, rusak sedang sejumlah 20 KK dan rusak berat sejumlah 14 KK.
“Dasar dari kegiatan ini merupakan kegiatan yang diverifikasi oleh tim dan dipantau secara langsung di lapangan. Dan kami juga mohon kepada Bapak Bupati untuk dapat memberi arahan dan menyerahkan secara langsung bantuan kepada korban bencana,” ujarnya.
Pada kesempatan tersebut dilakukan penyerahan bantuan sosial secara simbolis oleh Bupati Karanganyar kepada perwakilan korban yang terbagi menjadi,
1. Korban meninggal dunia yang diwakili oleh ahli waris.
2. Dampak kerusakan bencana alam kategori berat, sedang, dan ringan.
Sementara itu Bupati Karanganyar dalam arahannya menyampaikan bahwa, ketika ada ujian pemerintah ingin langsung memberikan dana bantuan, tetapi aturannya tidak seperti itu. Harus dirapatkan terlebih dahulu, diusulkan, melalui tahap verifikasi, hingga memantau secara langsung.
“Hal itu harus dilalui dan dilengkapi dengan tujan agar saya dapat membuat surat keputusan untuk masuk ke dalam berbagai kategori yang sesuai,” terang Bupati di hadapan para penerima bantuan.
Pihaknya juga berharap semoga Kabupaten Karanganyar tidak mengalami musibah yang macam-macam, dan adanya bantuan ini dapat mengurangi beban kepada masyarakat yang terdampak bencana serta mendapatkan ganjaran yang lebih baik dan berkah di sisi Tuhan Yang Maha Esa.
Diskominfo (ind/hlm)
