
Karanganyar, 11 Maret 2020
Lingkungan Pemkab Karanganyar, ramai-ramai melaksanakan Sensus Penduduk 2020 secara online. Hal ini berdasarkan surat edaran dari Bupati Karanganyar yang menginstruksikan kepada semua pegawai instansi di Kabupaten Karanganyar untuk segera melaksanakan kewajiban warga Negara Indonesia yakni Sensus Penduduk 2020. Kegiatan dilaksanakan serentak pada hari Rabu, 11 Maret 2020 di masing-masing unit kerja.
Salah satu OPD yang sudah sukses melaksanakan Sensus Penduduk 2020 Online secara serentak adalah Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak & KB Kabupaten Karanganyar. “Sensus online serentak berjalan dengan sangat lancar. Tidak ada kendala. Bukti sensus langsung dicetak secara hard copy dan screen shot.” ujar Plt. Kepala Dinas Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak & KB Kabupaten Karanganyar, Dra. Yuli Astuti, M.M
Selain itu, sensus serentak juga sukses dilaksanakan di Desan Ganten, Kecamatan Kerjo. Untuk pelaksanaan Sensus Penduduk 2020 ini dilaporkan kepada Bupati Karanganyar melalui Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Karanganyar, Drs. Sujarno, M.Si.

Demikian Diskominfo. (tgr)